Monday, June 25, 2012

Yaris Show Off Digelar Lagi

JAKARTA- Memasuki tahun keempatnya, ajang kreatifitas dalam memodifikasi Toyota Yaris, Yaris Show Off, digelar lagi.

Sejak kemunculannya empat tahun lalu, Yaris Show Off sudah menjadi ajang adu kreatifitas dengan media hatchback dari Toyota tersebut yang menyedot banyak perhatian anak muda Tanah Air.

"Image Yaris sebagai mobil anak muda memang mejadikan Yaris Show Off sebagai sarana modifikasi dan menyalurkan jiwa kreatifitas anak muda serta menjadi ajang gathering para penggemar Yaris," papar General Manager Marketing PT Toyota Astra Motor (TAM) Widyawati Soedigdo dalam sambutannya di booth Toyota dalam gelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2010.

Total enam kota besar di Jawa-Bali akan menjadi tempat penyaringan pertama siapa-siapa saja yang berhak melaju ke Final Battle di Jakarta akhir tahun ini.

Namun meski tak dihelat di kota-kota lain di luar Jawa dan Bali, para peserta dari Sumatera, Kalimantan, Sulawesi, Nusa Tenggara, atau bahkan Irian Jaya juga dipersilahkan mengikuti ajang Yaris Show Off kali ini.

"Karena terbukti, pemenang tahun lalu malah peserta dari Balikpapan yang menjadi juara," tambah wanita yang akrab disapa Mbak Wid itu.

Mengambil tema "All About Fun Modification", yang menjadi pemenang utama Yaris Show Off 2010 berhak untuk menjabat predikat sebagai King of Yaris Show Off dan berkunjung ke Tokyo Auto Salon 2011 secara cuma-cuma dari TAM

No comments:

Post a Comment